Salah satu olahan udang yang terkenal adalah Balado Udang Pedas. Kombinasi udang dan rasa pedasnya cabe memang sangat cocok dinikmati, terutama bagi mereka pecinta kuliner pedas.
Untuk membuat sajian udang dengan pedasnya sambal balado ini tidaklah susah, sehingga anda dapat membuatnya sendiri dirumah. Nah, berikut ini kami sajikan bahan, bumbu, serta cara membuatnya.
Hidangan sambal goreng udang ini termasuk hidangan Lebaran yang praktis, hanya dibutuhkan waktu kurang lebih 30 menit untuk mengolahnya.
Penasaran bagaimana resep dan cara pengolahannya? Berikut ulasan lengkapnya:
Sediakan Bahan dan bumbu:
- 300 gram udang
- 250 gram kentang kecil, digoreng
- 5 buah cabai merah
- 2 cm lengkuas, dimemarkan
- 3 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
- 10 buah petai, dibelah dua, digoreng
- 1 sendok teh garam
- 10 gram gula merah sisir
- 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Berikut bumbu halus yang harus disediakan:
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sendok teh terasi
- 3 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai merah besar
Terakhir cara pengolahannya:
- Olah udang terlebih dulu. Buang kepalanya, disisakan kulit dan ekornya, dibelah punggungnya, digoreng sampai berkulit
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cabai merah besar, lengkuas, daun jeruk, dan petai sampai harum.
- Tambahkan udang dan kentang. Aduk rata.
- Masukkan santan, garam, dan gula merah. Masak sampai meresap.